Lembaga Pengembangan Cabang dan Ranting - Persyarikatan Muhammadiyah

Lembaga Pengembangan Cabang dan Ranting
.: Home > Berita > Berkemajuan, Musyawarah Ranting Muhammadiyah Wirobrajan Sudah Gunakan E-Counting

Homepage

Berkemajuan, Musyawarah Ranting Muhammadiyah Wirobrajan Sudah Gunakan E-Counting

Senin, 16-05-2016
Dibaca: 2371

Wirobrajan, Yogyakarta– Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) Wirobrajan pada hari Ahad, 15 Mei 2016, mengadakan Musyawarah Ranting (Musyran) untuk memilih kepengurusan baru periode 2015-2020. Acara yang diadakan di SMP Muhammadiyah 3 Yogyakarta ini bisa dibilang sukses, karena acara berjalan dengan tertib dan lancar.

Hal berbeda dari sebelumnya adalah dalam Musyran kali ini, PRM Wirobrajan sudah menggunakan e-counting. Mungkin juga PRM Wirobrajan adalah Ranting pertama di Kota Yogyakarta atau bahkan di provinsi DIY yang menggunakan e-counting. Hasil penghitungan suara bisa dilihat melalui internet sehingga memudahkan orang yang ingin memantau hasil penghitungan suara meski orang tersebut tidak berada di tempat acara.

Musyran Wirobrajan memilih 9 nama berdasarkan suara terbanyak, tetapi urutan ke-8 sampai ke-11 memiliki jumlah suara yang sama. Maka yang dipilih adalah berdasarkan nomor NBM yang terkecil.

Suara terbanyak diperoleh Syamsul Hadi, dan urutan kedua adalah Edy Haryanta. Tetapi Syamsul Hadi melimpahkan ke yang lain untuk posisi ketua Ranting, karena beliau baru saja dilantik menjadi Bendahara Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Wirobrajan. Maka melalui musyawarah mufakat, diputuskanlah oleh 9 orang terpilih untuk memilih kembali Edy Haryanta sebagai ketua PRM Wirobrajan periode 2015-2020, meneruskan kembali kepemimpinannya di Ranting Wirobrajan yang lalu. Semoga PRM Wirobrajan selalu dapat memberikan dakwah pencerahan untuk Wirobrajan berkemajuan. (AG)


Tags:
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori: Berita Cabang dan Ranting



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website